FKG UI Sambut Mahasiswa Asing dalam Program Student Exchange, Perkuat Kolaborasi Pendidikan Kedokteran Gigi

Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (FKG UI) menyelenggarakan Kegiatan Student Exchange pada 3–7 November 2025. Kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa internasional untuk mengenal lebih dekat sistem pendidikan, riset, dan pelayanan kesehatan gigi di Indonesia.

Program ini diikuti oleh lima mahasiswa program pendidikan kedokteran gigi dari University of Puthisastra, Kamboja, dan berlangsung di Kampus UI Depok dan Salemba, RSUI, serta RSKGM FKG UI. Selain mengikuti kegiatan akademik, peserta juga berkesempatan menikmati pengalaman budaya Indonesia melalui kunjungan ke Saung Angklung Udjo, Bandung.

Selama lima hari kegiatan, peserta mendapatkan berbagai pengalaman pembelajaran mulai dari kelas Forensik Odontologi, Skills Lab bidang Prostodonsia, Radiologi, dan Kedokteran Gigi Komunitas, hingga observasi klinis di RSKGM FKG UI. Para mahasiswa juga melakukan tur di lingkungan kampus UI, perpustakaan pusat, serta RS Universitas Indonesia (RSUI) untuk memahami sistem pelayanan dan edukasi kedokteran gigi berbasis rumah sakit pendidikan.

Kegiatan ini dibuka dengan sambutan hangat dari Dekan FKG UI, Prof. drg. Lisa Rinanda Amir, Ph.D., PBO, dan drg. Citra Kusumasari, Sp.K.G., Subsp.KR(K), Ph.D., yang menjelaskan tentang komitmen fakultas dalam memperluas jejaring akademik global melalui pertukaran mahasiswa dan kolaborasi lintas budaya.

Melalui kegiatan ini, mahasiswa asing tidak hanya mempelajari aspek klinis dan akademik, tetapi juga mengenal nilai-nilai humanistik dalam profesi kedokteran gigi Indonesia dari kepedulian terhadap masyarakat hingga budaya gotong royong dalam praktik pelayanan kesehatan.

Pada 6 November di Kampus Salemba, acara mencakup kegiatan observasi klinis di RSKGM FKG UI, waktu luang untuk berinteraksi dengan mahasiswa UI dan ditutup dengan peserta mempresentasikan laporan singkat mengenai pengalaman belajar mereka di UI, disusul dengan kegiatan wisata budaya ke Bandung yang mencakup kunjungan ke Museum Konferensi Asia Afrika, Saung Angklung Udjo, dan Hutan Mycelia Terminal Wisata Grafika Cikole.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya FKG UI dalam memperkuat posisi sebagai fakultas kedokteran gigi berstandar internasional, sekaligus menciptakan ruang pembelajaran lintas budaya yang membentuk dokter gigi berwawasan global serta kolaboratif, inovatif, dan berdaya saing internasional.