FKG UI Sabet 7 Penghargaan Pada Dies Natalies Ke – 73 Universitas Indonesia

Berita


Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (FKG UI), pada Dies Natalis Ke-73 Universitas Indonesia. Tahun ini, FKG UI berhasil meraih tujuh penghargaan sekaligus dengan kategori sebagai berikut :

Juara 1 Fakultas dengan partisipasi pengisian BKD terbaik tahun 2022.

Juara 2 Program studi dengan nilai EVISEM terbaik jenjang pascasarjana : S2 Ilmu Kedokteran Gigi Dasar, FKG UI.

Juara 2 Fakultas dengan respon rate tertinggi untuk Tracer Study UI 2022.

Juara 3 Fakultas dengan pertambahan Guru Besar terbaik selama 2022.

Juara 3 Program studi dengan nilai EVISEM terbaik jenjang sarjana : S1 Pendidikan Dokter Gigi, FKG UI.

Juara 3 Peneliti dengan dampak riset terbaik Rumpun Ilmu Kesehatan, diraih oleh Prof. drg. Diah Ayu Maharani, Ph.D (Guru Besar Tetap Departemen IKGM-P FKG UI).

Juara 3 kategori Fakultas terbaik dalam penyusunan RUP 2022.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Pimpinan Universitas Indonesia kepada Dekan FKG UI Dr. drg. Nia Ayu Ismaniati, MDSc., Sp.Ort(K)., Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian dan Kemahasiswaan, Dr. drg. Ria Puspitawati, PBO., Manajer Kerja Sama, Ventura dan Hubungan Alumni, drg. Nieka A Wahono, Sp.KGA, K-KKA., Ph.D. & KPS S1, drg. Citra Fragrantia Theodorea, M.Si., Ph.D.

Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro., S.E., M.A., Ph.D mengapresiasi atas capaian FKG UI dan semua sivitas akademika yang berhasil meraih penghargaan pada perayaan Dies Natalis Ke-73 ini.

“Berbagai pencapaian telah diraih oleh sivitas akademika UI, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Pencapaian ini tentunya sangat membanggakan dan mengharumkan nama UI, baik di tingkat nasional maupun global. Oleh karena itu, saya secara pribadi dan mewakili pimpinan UI, menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh sivitas akademika UI atas segala upaya demi menjunjung nama baik UI,” Kata Prof. Ari.

Terima kasih atas kontribusi dan dedikasi seluruh Sivitas Akademika FKG UI.

id_IDIndonesian